Thanks to

RSSforward

H+4, Pangandaran Diprediksi Diserbu Pengunjung

H+4, Pangandaran Diprediksi Diserbu Pengunjung

Pada hari raya Idul Fitri 1433 Hijriyah, kawasan objek wisata pantai Pangandaran, Ciamis, mulai diserbu wisatawan, Minggu (19/8/2012) malam. - inilah.com

INILAH.COM, Ciamis – Pada hari raya Idul Fitri 1433 Hijriyah, kawasan objek wisata pantai Pangandaran, Ciamis, mulai diserbu wisatawan, Minggu (19/8/2012) malam.

Dari pantauan INILAH.COM, antrian ratusan kendaraan baik roda dua maupun roda empat mulai terlihat di pintu masuk kawasan objek Pantai Pangandaran yang merupakan tempat wisata terfavorit di Jawa Barat.

"Sejak tadi siang banyak tamu yang mulai memasuki ke Pantai Pangandaran ini," ujar salah seorang petugas pintu di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar), Lili kepada INILAH.COM, Minggu (19/8/2012) malam.

Lili memprediksi puncak kunjungan wisatawan ke Pangandaran akan terjadi mulai H+4 lebaran, Rabu (22/8/2012).

"Saya berharap tingkat kunjungan wisatawan pada libur lebaran tahun ini lebih tinggi dibanding libur lebaran tahun sebelumnya. Namun, saat ini banyak wisatawan yang mengeluhkan kondisi infrastruktur jalan menuju Pangandaran yang rusak," tambahnya.

Hal tersebut, tambah Lili, pastinya akan membuat tingkat kunjungan wisatawan kedaerah objek wisata favorit di Jawa Barat ini akan menurun.

"Kalau jalannya rusak pastinya wisatawan juga akan enggan mengunjungi kawasan pangandaran," pungkasnya.[ang]

19 Aug, 2012


-
Source: http://www.inilahjabar.com/read/detail/1895996/h4-pangandaran-diprediksi-diserbu-pengunjung
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Categories:

Leave a Reply